Laman

Senin, 20 Juni 2011

PERTANYAAN 56 BAGAIMANA CARA BERDO’A KEPADA ALLAH? APAKAH ADA TEMPAT, WAKTU ATAU BENTUK KHUSUS UNTUK BERDO’A?

Tidak ada tempat, waktu ataupun cara khusus untuk berdo’a kepada Allah. Allah lebih dekat kepada kita dari pada urat leher kita sendiri. Dia mengetahui dan melihat segala sesuatu yang terlintas dalam pikiran kita, juga yang terlintas di bawah sadar kita. Karenanya, kita dapat berdo’a kepada Allah dan meminta pertolonganNya kapanpun – saat berjalan, saat mengerjakan sesuatu, saat duduk, ataupun berdiri. Sikap yang layak untuk berdo’a kepadanya disebutkan dalam Al-Qur’an:

“Berdo’alah kepada Tuhanmu dengan merendahkan diri dan dengan suara yang lembut.” (Surat al-A‘raf: 55)

Yang penting, orang yang berdo’a harus khusyu dan tulus.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar